PERAN GURU DALAM TRANSFORMASI TEKNOLOGI INDUSTRI 4.0 MELALUI PEMBELAJARAN CHILDREN LEARNING IN SCIENCE (CLIS) KELAS X TAV-2 SMK NEGERI 2 TARAKAN

Kule Kule

Abstract


Penulisan ini merupakan upaya untuk menyampaikan pengalaman melaksanakan pembelajaran pada siswa kelas X TAV-2 SMK Negeri 2 Tarakan. Penulisan ini digunakan untuk menjawab permasalahan, apakah penerapan model pembelajaran CLIS dapat meningkatkan hasil belajar fisika pada siswa kelas X TAV-2 SMK Negeri 2 Tarakan.

Subjek dalam penulisan ini  adalah siswa kelas X TAV-2 SMK Negeri 2 Tarakan yang berjumlah 10 siswa, terdiri dari 20 siswa laki-laki dan 1 siswa perempuan. Penulisan ini dilaksanakan dalam 2 bulan mulai bulan Februari 2019 sampai bulan Maret 2019. Penulisan best practice ini terdiri dari 3 kali pertemuan pembelajaran. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, test, dan dokumentasi. Data dianalisis secara statistik menggunakan rumus persentase.

Temuan penulisan ini menunjukkan bahwa melalui model pembelajaran CLIS dapat meningkatkan hasil belajar fisika pada siswa kelas X TAV-2 SMK Negeri 2 Tarakan tahun pelajaran 2018/2019. Terbukti pada nilai siswa yang tuntas belajar dengan nilai rata-rata 55,97 pada pertemuan pertama, Pada pertemuan kedua meningkat menjadi tuntas sebanyak 14 siswa atau 38,89% dengan nilai rata-rata kelas 63,90 dn pada pertemuan ketiga meningkat lagi menjadi menjadi 81,94 dengan ketuntasan 83,33%.

Dengan memperhatikan nilai ketuntasan hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran CLIS, maka terjadi peningkatan hasil belajar, siswa mampu mengenal masalah yang dihadapi, mengumpulkan ide dan melakukan praktik kejuruan elektronika sesuai dengan perkembangan teknologi dan industri.


Full Text:

PDF

References


Direktorat PGPMPK, Dirjen GTK, Kemendikbud (2019) Pedoman Pemilihan Guru Berprestasi dan Berdedikasi Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus Tingkat Nasional Tahun 2019. Jakarta.

https://www.eurekapendidikan.com/2014/11/model-pembelajaran-children-learning-in.html. Sri Handayani. Diakses 22 April 2019.

https://areknerut.wordpress.com/2012/12/20/guru-abad-21-2/. Guru Abad 21. Didik Cahyono. Jumat 18 April 2019 pukul 20.42

http://www.kemenperin.go.id/artikel/19094/Industri-4.0-Ciptakan-Efisiensi-Produksi-dan-Profesi-Baru. Diakses Senin 22 April 2019.

Radar Nonstop. Terbitan 20 Maret 2019

Sukamto(2001)Perubahan Karakteristik Dunia Kerja dan Revitalisasi Pembelajaran Dalam Kurikulum Pendidikan Kejuruan. Pidato Pengukuhan Guru Besar di Universitas Negeri Yogyakarta, tanggal 5 Mei 2008.

Suyanto (2006)Tantangan Profesionalisme Guru Di Era Global. Makalah disampaikan pada Dies Natalis Universitas Negeri Yogyakarta, pada tanggal 21 Mei 2006.

Sumitro,dkk (1998) Pengantar Ilmu Pendidikan. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Yogyakarta.

Tilaar, D.A.R (2006) Manajemen Pendidikan Nasional. PT.Remaja Rosdakarya, Jakarta 2006

Wardiman Djojonegoro (1998) Pengembangan Sumber Daya Manusia Melalui SMK. PT. Jayakarta Agung Offset. Jakarta




DOI: https://doi.org/10.35334/edu.v7i1.1374

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indexing by :

 

View My Stats

  Flag Counter