PENGARUH PENERAPAN SOSIODRAMA TERHADAP KETERAMPILAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL

Adam Adam, Siti Rahmi, Nisa Ariantini

Abstract


Abstract
In the community, as well as schools are required to be able to communicate well with school students, namely teachers, administrative staff, peers, and other school personnel. Students who have good interpersonal communication will easily socialize. The subjects of this study were 25 students of class X SMA Negeri 4 Palu Barat. The sampling technique used was purposive sampling in which the research subjects were taken with the consideration that based on information obtained from the supervising teacher at SMA Negeri 4, it was identified that 25 students had poor interpersonal communication with indications that these students were less open in expressing their opinions and problems. and lack respect for the interlocutor. The data collection techniques used in this study were questionnaires and observation. Analysis of the research data means to analyze the results of research figures relating to students' interpersonal communication skills, the data analysis technique used is descriptive statistical analysis and t-test analysis. The interpersonal communication skills of class X students at SMA Negeri 4 Palu Barat before being given treatment in the form of sociodrama exercises or based on the results of the pretest were in the medium category and after being given treatment in the form of sociodrama exercises or based on the posttest results of interpersonal communication the students had increased, namely in the high category.
Keywords: Sociodrama, Interpersonal Communication
Abstrak
Di lingkungan masyarakat, maupun sekolah siswa dituntut mampu berkomunikasi dengan baik dengan warga sekolah yakni guru, staf tata usaha, teman sebaya, maupun personil sekolah lainnya. Siswa yang memiliki komunikasi antarpribadi yang baik akan mudah bersosialisasi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 4 Palu Barat, sebanyak 25 siswa. Adapun teknik sampling yang digunakan adalah sampling purposive dimana subjek penelitian diambil dengan pertimbangan bahwa berdasarkan informasi yang diperoleh dari guru pembimbing di SMA Negeri 4, bahwa teridentifikasi 25 orang siswa yang memiliki komunikasi antarpribadi yang kurang baik dengan indikasi siswa ini kurang terbuka dalam mengemukakan pendapat maupun masalahnya dan kurang menghargai lawan bicaranya. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner dan observasi. Analisis data penelitian dimaksudkan untuk menganalisis data hasil angket penelitian berkaitan dengan keterampilan komunikasi antarpribadi siswa, teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriftif dan analisis t-test. Keterampilan komunikasi antarpribadi siswa kelas X di SMA Negeri 4 Palu Barat sebelum diberikan perlakuan berupa latihan sosiodrama atau berdasarkan hasil pretest berada dalam kategori sedang dan setelah diberi perlakuan berupa latihan sosiodrama atau berdasarkan hasil posttest komunikasi antarpribadi siswa mengalami peningkatan yaitu berada pada kategori tinggi.
Kata Kunci : Sosiodrama, Komunikasi Antar Pribadi

Full Text:

PDF

References


Roestiyah, N. K. 2001. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta

Rakhmat, J. 2005. Psikologi Komunikasi. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya

Rahmi, Siti. 2021. Komunikasi Interpersonal dan Hubungannya dalam Konseling. Cet. Pertama. Unsyiah Press Kerja sama Universitas Borneo Tarakan

Sugiyono. 2019. Metode penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta

Sugiyo. 2005. Komunikasi Antarpribadi. Semarang UNNES Press

Wulandari. L.H. 2003. Efektifitas Modifikasi Perilaku-Kognitif untuk Mengurangi Kecemasan Komunikasi Antarpribadi. Sumatera Utara: Program Studi Psikologi: Fakultas Kedokteran, USU.




DOI: https://doi.org/10.35334/jbkb.v5i1.4068

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Adam Adam, Siti Rahmi, Nisa Ariantini



View My Stats