PERSEPSI DAN PENGALAMAN KEPALA RUANGAN YANG MENGALAMI ROTASI KERJA DI RUMAH SAKIT

Ade Rahman

Abstract


Rumah Sakit mengadakan rotasi kepala ruangan karena kurangnya SDM, akibatnya fungsi manajemen di ruangan  belum terlaksana optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi secara mendalam tentang persepsi dan pengalaman kepala ruangan terhadap pelaksanaan rotasi kerja. Desain penelitian kualitatif menggunakan pendekatan interpretive descriptive, proses pengumpulan data dilakukan melalui focus group discussion (FGD). Partisipan dalam penelitian diambil secara purposive sampling, dan jumlahnya enam orang. Analisa data dilakukan dengan metode Thematic content analysis. Hasil penelitian menghasilkan lima tema yaitu ; 1) Persepsi kepala ruangan tentang pelaksanaan rotasi kerja adalah proses belajar yang menambah wawasan dan kemampuan tetapi tanpa perencanaan dan rutinitas, 2)Pelaksanaan rotasi merupakan penyegaran untuk kepala ruangan sehingga bisa lebih profesional dalam bekerja tetapi sering membuat cemas , pikiran tidak menentu, sedih, kecewa dan rasa tanggung jawab berkurang, 3) Kepala ruangan mendapat dukungan dari perawat pelaksana tetapi memerlukan waktu untuk menyesuaikan diri dengan kegiatan dan perawat, 4) Dampak rotasi kerja adalah menambah pengalaman sehingga tertantang untuk melaksanakan tanggung jawab baru tetapi fungsi manajemen di ruangan lama tidak optimal, beban kerja bertambah dan stress meningkat dan 5) Harapan kepala ruangan tentang program rotasi adalah program rotasi terencana dan disosialisasikan untuk itu perawat ada yang duduk di manajemen. Hasil penelitian ini merekomendasikan bahwa kegiatan rotasi sebaiknya disosialisakan dan dibuat kebijakan dan SOPnya agar tidak ada persepsi berbeda bagi pihak yang dirotasi.


Keywords


Kepala Ruangan; Persepsi; Rotasi Kerja

References


Afrizal, M. A. (2014). Metode penelitian kualitatif. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Angelita, D., Sutanto, A. T., Matondang, S., Edward, Y. R., & Ginting, R. R. (2021). ANALYSIS ON THE EFFECT OF WORK MOTIVATION, COMPENSATION AND ORGANIZATIONAL CULTURE ON EMPLOYEES PERFORMANCE WITH JOB SATISFACTION AS THE INTERVENING VARIABLE AT BRASTAGI SUPERMARKET GATOT SUBROTO MEDAN.

Hormati, T. (2016). Pengaruh budaya organisasi, rotasi pekerjaan terhadap motivasi kerja dan kinerja pegawai. Jurnal Emba: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 4(2).

Ibrahim, M. A. (2015). Metodologi penelitian kualitatif. Bandung: alfabeta.

Kadarisman, M. (2012). Manajemen pengembangan sumber daya manusia. Jakarta: Rajawali Pers, 2, 13..

Khan, A. A., Abbasi, S. O. B. H., Waseem, R. M., Ayaz, M., & Ijaz, M. (2016). Impact of training and development of employees on employee performance through job satisfaction: A study of telecom sector of Pakistan. Business Management and Strategy, 7(1), 29-46.

Koesmono, H. T. (2014). The influence of organizational culture, servant leadership, and job satisfaction toward organizational commitment and job performance through work motivation as moderating variables for lecturers in economics and management of private universities in east Surabaya. Educational Research International, 3(4), 25-39.

Saravani, S. R., & Abbasi, B. (2013). Investigating the influence of job rotation on performance by considering skill variation and job satisfaction of bank employees/Ispitivanje utjecaja promjene posla na radnu ucinkovitost uzimajuci u obzir prekvalifikaciju i zadovoljstvo poslom bankovnih namjestenika. Tehnicki Vjesnik-Technical Gazette, 20(3), 473-479.

Raihan (2011) . Persepsi dan pengalaman perawat pelaksana terhadap pelaksanaan rotasi kerja di rsud dr. Soedorso Pontianak. Universitas Indonesia. Jakarta.

Sastrohadiwiryo, B. S. (2012). Manajemen tenaga kerja Indonesia: Pendekatan administratif dan operasional. Bumi aksara.

Tania, Rizki. (2012). Pengaruh rotasi pekerjaan terhadap motivasi kerja perawat Bidan rsia tambak jakarta pusat . Telkom University. Jakarta




DOI: https://doi.org/10.35334/borticalth.v6i1.3255

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Journal Of Borneo Holistic Health Indexed by:

image hostDimensions

 

 

JOURNAL OF BORNEO HOLISTIC HEALTH

FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS BORNEO TARAKAN

JL. AMAL LAMA, NOMOR 1, KELURAHAN PANTAI AMAL, KOTA TARAKAN 77123

Phone : 085246694869

Email : borticalth@gmail.com

Laman : jurnal.borneo.ac.id/index.php/borticalth

 

Lisensi Creative Commons
JOURNAL OF BORNEO HOLISTIC HEALTH disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.