PELATIHAN PENGOLAHAN RUMPUT LAUT MENJADI PRODUK “NATA DE SEAWEED†BAGI KELOMPOK WANITA TANI RUMPUT LAUT DASAWISMA CEMPAKA KELURAHAN PANTAI AMAL KOTA TARAKAN

Kartina Kartina, Christine Dyta Nugraeni, Tuty Alawiyah, Awaludin Awaludin, Andika Hidayat, Boy Saputra

Abstract


Hasil panen rumput laut di Kota Tarakan mencapai 1.000 ton dan tiap tahunnya mengalami kenaikan,  namun sebagian besar produknya hanya dijual berupa rumput laut kering dan sedikit hasil yang berupa produk olahan. Mitra belum memiliki pengalaman dalam pengolahan rumput laut. Tujuan program ini adalah menyalurkan pengetahuan mengenai divertifikasi rumput laut dan memberikan pelatihan pembuatan produk divertifikasi dengan bahan dasar berupa rumput laut. Produk yang dihasilkan pada program ini adalah Nata de Seaweed. Program ini secara khusus diarahkan untuk meningkatkan pemberdayaan Kelompok Ibu-ibu Dasawisma Cempaka di Kelurahan Pantai Amal Tarakan, dalam mengembangkan produk minuman dengan bahan dasar rumput laut lokal untuk meningkatkan diversifikasi produk dengan nilai ekonomi yang lebih tinggi. Metode yang dilakukan dalam beberapa tahap: 1) Perancangan kegiatan, 2) Uji coba pembuatan Nata de Seaweed skala laboratorium, 3) Persiapan peralatan, 4) Pelaksanaan pelatihan, 5) Pendampingan untuk pengemasan dan prosedur perizinan, 6) Evaluasi kegiatan pelatihan dan pendampingan pasca pelatihan. Berdasarkan hasil kegiatan disimpulkan bahwa program ini telah meningkatan pengetahuan dan pengalaman khalayak sasaran, dan mereka dapat memproduksi produk Nata de Seaweed.


Keywords


nata de seaweed; rumput laut; pelatihan

Full Text:

PDF

References


Dewi, R. (2012). Potensi Sumberdaya Rumput Laut. Harpodon Borneo, 5(2), 126.

Hasan, T. (2013). Kajian Pemanfaatan. Gema Pustakawan, 1(1), 95–116.

Rukisah, Hutapea, T. P. H., Farizah, N., Awaludin, Helman, Nurazira, & Risman. (2020). Pelatihan pembuatan media pengeringan rumput laut hasil panen dalam upaya menghasilkan produk rumput laut halal pada kelompok masyarakat pembudidaya rumput laut pantai amal kota tarakan. September 2019, 59–64.

Suciyati, A. (2019). PKM Peningkatan Ekonomi Petani Rumput Laut Melalui Program Diversifikasi Produk Olahan Rumput Laut (DIPORLA) di Kelurahan Pantai Amal Kecamatan Tarakan Timur Kota Tarakan Kalimantan Utara. ETHOS (Jurnal Penelitian Dan Pengabdian), 7(1), 129–136. https://doi.org/10.29313/ethos.v7i1.424

Tirtayasa, K., & Banten, P. (2015). Pemberdayaan masyarakat wirausaha mandiri 67. Jurnal Perikanan Dan Kelautan, 5(2), 67–78.




DOI: https://doi.org/10.35334/jpmb.v5i1.1966

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Jurnal Pengabdian Masyarakat Borneo

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

E-ISSN : 2579-9797

P-ISSN : 2615-4323

Contact Person:

Gusriani: 082188737351

Email : jpmb.ubt@gmail.com

Website : http:// jurnal.borneo.ac.id/index.php/jpmb

Â