PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVESTIGATION BERBANTUAN DIGITAL MIND MAP (GI-DMM) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA RANAH AFEKTIF KELAS XI MIA SMAN 3 SOLOK

Afifah Aguspa, Annika Maizeli, Siska Nerita

Abstract


Dalam proses pembelajaran belum terlaksananya pendekatan saintifik secara optimal, yang mengakibatkan kurangnya aktifitas siswa dan kurangnya pemahaman siswa terhadap materi dalam proses pembelajaran. Sehingga hasil belajar siswa masih tergolong di bawah KKM. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa kelas XI MIA pada ranah afektif dengan menerapkan model pembelajaran Group Investigation berbantuan Digital Mind Map (GI-DMM) di SMAN 3 Solok. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan rancangan penelitian Randomized Control Group Posttest Only Design. Populasi dalam penelitian ini semua siswa kelas XI MIA SMAN 3 Solok pada Semester Genap yang terdaftar pada Tahun Pelajaran 2022/2023 yang terdiri atas 5 kelas. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling sehingga terpilih kelas eksperimen XI MIA 5 dan kelas kontrol XI MIA 4. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelas eksperimen mendapatkan nilai rata-rata 86,28 sedangkan kelas kontrol mendapatkan nilai rata-rata 79,68. Hasil uji hipotesis menggunakan uji t dimana thitung 2,16 > ttabel 1,67 maka H1 = diterima, artinya terdapat pengaruh terhadap ranah afektif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Group Investigation berbantuan Digital Mind Map (GI-DMM) berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada ranah afektif kelas XI MIA SMAN 3 Solok.

Full Text:

PDF

References


Emda, A. (2017). Kedudukan Motivasi Belajar Siswa Dalam Pembelajaran. Lantanida Journal, 5(2), 93–196. https://doi.org/10.22373/lj.v5i2.2838

Fadhilah, N., Muhammad, A., & Mukhlis, A. (2023). Pengaruh Disiplin Belajar dan Interaksi Teman Sebaya terhadap Hasil Belajar Siswa. Jurnal Ilmu Pendidikan, 5(1), 473–481.

Lubis, R. R., & Gusman, M. (2022). Pembelajaran Berkualitas melalui Interaksi Edukatif dalam Pendidikan Islam. Jurnal Ilmiah Al – Fikru, 16(1), 18–33. https://doi.org/10.51672/alfikru.v15i1.86

Maningsih, S. A. (2020). Pengembangan Lembar Kerja Siswa dengan Bantuan Digital Mind Maps untuk Melatih Keterampilan Berpikir Kreatif Siswa SMAN 8 Kota Bengkulu. Bioedukasi Jurnal Pendidikan Biologi, 14(1), 125–129.

Marlina, Shafwan, R., & Fathony, M. H. (2022). Sosialisasi Model Pembelajaran Kooperatif untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa. Jurnal Pengabdian Pancasila (JPP), 1(1), 1–6. https://doi.org/10.55927/jpp.v1i1.1305

Maunti, M. (2021). Meningkatkan Perilaku Disiplin Peserta Didik Dalam Pembelajaran Daring Melalui Layanan Bimbingan Kelompok WA Group Di SMP Negeri 3 Telaga. Jurnal Ilmu Pendidikan Nonformal, 07(03), 1417–1426. https://doi.org/10.37905

Nastiti, D. (2017). Implementasi Karakter Tanggung Jawab dalam Pembelajaran PPKn Melalui Model STAD berbasis Joyfull Learning. Prosiding Konferensi Nasional Kewarganegaraan III, 209–213.

Oktavia, S. N., Tanjung, A., & Irawan, L. Y. (2021). Atmospheric learning: Pengembangan digital mind maps berbantuan mind mapping software untuk siswa Geografi SMA. Jurnal Integrasi Dan Harmoni Inovatif Ilmu-Ilmu Sosial, 1(3), 300–310. https://doi.org/10.17977/um063v1i3p300-310

Ovesarti, M. E. (2021). Upaya Meningkatkan Kemampuan Kerjasama dan Berpikir Kritis Melalui Model Collaorative Problem Solving di SMP Nasional Malang. Jurnal Terapan Sains Dan Teknologi, 3(2), 158–166.

Permendikbud. (2017). Penilaian Hasil Belajar oleh Pendidik pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah.

Putri, Amalla, R., Maison, & Darmaji. (2018). Kerjasama dan Kekompakan Siswa Dalam Pembelajaran Fisika di Kelas XII MIPA SMAN 3 Kota Jambi. Jurnal Pendidikan Fisika, 3(2), 32–40.

Sugiyono, P. D. (2013). Metode Penelitian Administrasi. In Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.

Syifa, U. Z., Ardianti, S. D., & Masfuah, S. (2022). Analisis Nilai Karakter Tanggung Jawab Anak Dalam Pembelajaran Daring. Jurnal Educatio, 8(8), 568–577. https://doi.org/10.31949/educatio.v8i2.2071

Waluyo, B. (2019). Media dan Metode Pembelajaran sebagai penunjang keberhasilan pendidikan. Jurnal Mubtadiin, 2(02), 1–16.

Wandini, R. R., Bariyah, C., Lubis, H. A., Nur, N. M., & Mardhatillah, S. (2022). Metode Eksperimen pada Proses Pembelajaran Perubahan Wujud Benda pada Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dan Konseling, 4(3).




DOI: https://doi.org/10.35334/bjbe.v5i2.4880

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Contact Person :

Dewi Retnaningati, S.Pd., M.Sc.
Faculty of Teacher Training and Education
Biology Education Departement
University of Borneo Tarakan
Amal Lama St. No. 1
Tarakan City, North Kalimantan
Mobile Phone (Telp./WA): 082313986329

INDEXING BY:

 Dimensions CrossrefGoogle Scholar Garuda